Rabu, September 14, 2011

Tips Perawatan Aquarium

Perawatan rutin akuarium tentu saja akan bervariasi, tergantung padasistem yang digunakan, penghuni yang diperlihara dll. Oleh karena itu,perawatan harus selalu disesuaikan dengan kebutuhan-kebutuhantersebut. Berikut hanyalah beberapa panduan umum dasar dalam perawatan

akuarium secara rutin.

Perawatan Harian

*Beri makan ikan setidaknya 2 kali sehari, terutama apabilaikan-ikan tersebut tergolong pada ikan yang memerlukan energitinggi. Sesuaikan pemberian pakan untuk ikan lain, dan invertebrata*Periksa kesehatan penghuni akuarium. Pindahkan dan rawat ikan yangtampak sakit ke dalam akuarium karantina*Periksa apakah terdapat tanda-tanda ikan akan memijah, tempatkanikan tersebut pada tempat pemijahan yang sesuai. Apabila ditemukanburayak pindahkan segera burayak tersebut ke tempat lain.*Periksa temperatur akuarium*Periksa kesehatan jenis-jenis ikan malam pada malam hari danberikan pakan ikan tersebut sesaat sebelum atau setelah lampudimatikan.*Matikan lampu akurium sesaat sebelum lampu ruangan dimatikan atau

sebelum cahaya alam menjadi gelap

Perawatan Mingguan

*Puasakan ikan selama satu hari (jangan lakukan hal ini pada ikanyang sedang/akan memijah atau pada burayak dan anak-anak ikan)*Periksa heater, termostat. Cermati apakah ada atau tidak tandakerusakan*Periksa pH, kesadahan, kadar garam (untuk akuarium laut), kadaramonia dan nitrit. Lakukan koreksi apabila dijumpai parameter yangmenyimpang secara perlahan-lahan*

Periksa cadangan pakan ikan, filter, dan peralatan lainnya

Perawatan Dua Mingguan

*Matikan aerasi (jangan lakukan untuk akuarium laut)*Secara perlahan aduk permukan lapisan pasir/gravel pada akuarium anda*Bersihkan algae pada kaca*Biarkan kotoran dari kaca dan permukaan lapisan pasir yangdiganggu tadi mengendap*Siphon kotoran bersama dengan sekitar 25 persen air akuarium*Ganti air tersebut dengan air yang telah diendapkan sebelumnya,usahakan agar pH, kesadahan, dan temperatur air tambahan ini samadengan air akuarium*

Nyalakan kembali aerasi

Perawatan Tiga Mingguan atau Bulanan

*Bersihkan media filter mekanik*Rendam dan bilas media filter biologi dengan menggunakan airakuarium (Jangan cuci dengan bahan pembersih, direbus/disiram airpanas, atau menggunakan bahan kimia lain. Hal ini akan menyebabkanbakteri filtrasi mati sehingga filter biologi menjadi tidakberfungsi, sampai bakteri baru tumbuh kembali di media tersebut)*Apabila anda menggunakan filter under gravel, bebaskan sementarapipa out let dari aerator atau head pump. Bersihkan bagian tersebut*Melalui pipa out let tersebut masukan pipa siphon dan cobalahmenyiphon kotoran (mulm) yang ada dibagian bawah filter under gravel.*Bersihkan batu aerasi*Periksa diafragma dan pompa aertaor*Bersihkan pipa input udara pada aerator*Periksa peralatan penerangan, terutama sambungan kabel,terminal-terminal dll*Singkirkan bagian-bagian tanaman yang mati, dan lakukanpemangkasan apabila diperlukan*

Ganti tanaman yang tumbuh tidak subur.


Tidak ada komentar: